Pati, Portaljateng.com – Ahli waris tanah dan bangunan, Agung Prasetyo dengan Sertifikat Hak Milik (SHM) Nomor 487 tanggal 25 November 1998, warga Desa Panggungroyom, Kecamatan Wedarijaksa Pati, gugat PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk.
Agung Prasetyo Melalui kuasa hukumnya, Drajat Ari Wibowo, S.H., Selasa 14 November 2023, mengajukan gugatan di Pengadilan Negeri 1A Pati kepada PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL), Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional 3 dan Kantor Badan Pertanahan (BPN) Kabupaten Pati sebagai tergugat dengan dugaan melawan hukum.
Drajat Ari Wibowo, S.H., mengungkapkan Agung Prasetyo selaku ahli waris sesuai SHM nomor. 487, mendapat surat pemberitahuan lelang ke-2 tanggal (7/11/2023) dari PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk atas agunan kredit CV. Bayuna
“kami selaku kuasa hukum Agung Prasetyo, meminta kepada pihak mandiri untuk mentaati proses hukum yang berlaku karena masih ada proses kasasi (26/9/2023), dengan Perkara Perdata nomor: 7/Pdt.K/2023/PN Pti jo, nomor: 289/PDT/2023/PT. SMG jo dan nomor : 10/Pdt.G/2023/PN.Pti yangsedang berjalan. Artinya belum ada putusan, seharusnya pihak mandiri memahami aturan sebagai perusahaan milik negara,” terang Drajat Ari Wibowo
Menurut Drajat Ari Wibowo, permasalahan ini belum mencapai putusan Kasasi, seharusnya tidak melakukan pelelangan atau membatalkan proses pelelangan.
“Seharusnya Bank Mandiri dan KPKNL melakukan pembatalan dan penghentian atau setidaknya penundaan proses lelang, sesbagaimana diatur dalam Pasal 27 ayat 1 dan 2, Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 213/PMK.06/2020 tentang pelaksanaan lelang. Hari ini kita datang di pengadilan Negeri Pati mengajukan gugatan kepada pihak-pihak tersebut,” tambahnya.
Selain mengajukan gugatan di Pengadilan Negeri Pati, Drajat Ari Wibowo, S.H., juga mengirim surat tembusan di Kepala Kantor OJK Jakarta Pusat, Direktut Utama Bank Indonesia (BI) Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Kepala Departemen Keuangan Republik Indonesia Jakarta Pusat, Direktur Utama Bank Mandiri Pusat Jakarta dan Kepala Kantor Bank Mandiri Kanwil VII Jawa-Bali 2 Semarang.
(Nng/Sty)