Cabor Xiangqi Gelar Turnamen Bupati Pati Cup

PATI, Portaljateng.com – Kejuaraan Xiangqi Bupati Pati Cup digelar di Pendopo Kabupaten Pati, Minggu (21/1/2024). Cabang Olahraga (Cabor) yang dikenal dengan Catur Gajah berasal dari ejaan Bahasa Mandiri Xiang berarti gajah dan qi berarti catur.

Solihun Niam Ketua organisasi Xiangqi Pati mengungkapkan kejuaraan Bupati Cup pertama kali digelar. Sebanyak 40 peserta dari lima kabupaten di eks karesidenan Pati terbagi dalam dua kategori yaitu junior dan senior.

Harapannya.kedepan kegiatan semacam ini dapat mengnumbuhkqn bibit unggul di ajang olahraga Catur Gajah. Sehingga, bisa menjadi wakil dari Kabupaten Pati untuk mengikuti skala provinsi , nasional, atau bahkan internasional nantinya.

” Tujuannya turnamen Bupati Cup Xiangki atau Catur Gajah.untuk mencari bibit atlet, 40 peserta dari Kudus, Jepara, Rembang, dan Blora. Jadi atletnya ada junior dibawah 18 tahun dan senior diatas 18 tahun. Harapannya juga mempertajam atlet kami,” jelas Niam.

Sebelumnya Pexi Pati baru saja mengikuti turnamen tingkat provinsi yang diadakan di Ungaran pada 22 Juni 2023 dan memperoleh peringkat tiga.

Mencari bibit-bibit unggul lainnya, kedepan Pexi Pati bakal mengadakan turnamen tingkat SMP se-Kabupaten Pati.

Disamping mencari atlet unggul, kejuaraan itu nantinya juga diharapkan mampu menyebarluaskan Cabor Catur Gajah kepada masyarakat Pati, sebab saat ini olahraga Pexi belum banyak diketahui oleh khalayak ramai.

“Event kedepan kami akan menggelar turnamen tingkat SMP se-Kabupaten Pati. Kami akan undang unsur SMP untuk mengirimkan atletnya. Insyaallah bisa terselenggara di tahun 2024 ini, bisa di pertengahan atau akhir tahun,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang untuk menyalin artikel ini tanpa izin !!